Widget HTML #1

Lowongan Kerja PT Bank Muamalat Indonesia Tbk 2019


Lowongan Kerja PT Bank Muamalat Indonesia Tbk 2019 -  Lowongan kerja PT Bank Muamalat Indonesia Tbk untuk bagian Customer Service Development Program (CSDP) sedang dibuka untuk muda - mudi Indonesia yang siap mengemban tugas dan juga memberikan kontribusi kepada PT Bank Muamalat Indonesia Tbk. PT Bank Muamalat Indonesia Tbk merupakan perusahaan yang bergerak di bidang sektor Perbankan.

PT Bank Muamalat Indonesia Tbk merupakan bank umum pertama di Indonesia yang menerapkan prinsip Syariah Islam dalam menjalankan operasionalnya. Ide mendirikan Bank Muamalat Indonesia (BMI) tercetus dalam sebuah lokakarya MUI bertema "Masalah Bunga Bank dan Perbankan" yang diadakan pada pertengahan Agustus 1990 di Cisarua, Bogor. Hasan Basri, selaku Ketua Umum MUI membawakan masalah itu ke Munas MUI yang diadakan akhir Agustus 1991. Munas MUI itu memutuskan agar MUI mengambil prakarsa mendirikan bank tanpa bunga. Untuk itu, dibentuk kelompok kerja yang diketuai oleh Sekjen MUI waktu itu HS Prodjokusumo. Dilakukan lobi melalui BJ Habibie sampai akhirnya Presiden Soeharto menyetujui didirikannya Bank Muamalat Indonesia (BMI). Bank Islam yang terbentuk disepakati bernama Bank Muamalat Indonesia (BMI). "Muamalat" dalam istilah fiqih berarti hukum yang mengatur hubungan antarmanusia. Nama alternatif lain yang muncul pada masa pembentukan itu adalah Bank Syariat Islam. Namun mengingat pengalaman pemakaian kata 'syariat islam' pada Piagam Jakarta, akhirnya nama itu tidak dipilih. Nama lain yang diusulkan adalah Bank Muamalat Islam Indonesia. Presiden Soeharto kemudian menyetujui nama terkahir dengan menghilangkan kata "Islam".
Pada tahun 1991, PT Bank Muamalat Indonesia Tbk didirikan, yang diprakarsai oleh Majelis Ulama Indonesia (MUI) dan Pemerintah Indonesia. Mulai beroperasi pada tahun 1992, yang didukung oleh cendekiawan Muslim dan pengusaha, serta masyarakat luas. Pada tahun 1994, telah menjadi bank devisa. Produk pendanaan yang ada menggunakan prinsip Wadiah (titipan) dan Mudharabah (bagi-hasil). Sedangkan penanaman dananya menggunakan prinsip jual beli, bagi-hasil, dan sewa. Sejak kehadirannya pada 27 Syawwal 1412 Hijriah, Bank Muamalat telah membuka pintu kepada masyarakat yang ingin memanfaatkan layanan bank syariah. Kehadiran Bank Muamalat tidak hanya untuk memposisikan sebagai bank pertama murni syariah, namun dilengkapi dengan keunggulan jaringan Real Time On Line terluas di Indonesia. Saat ini Bank Muamalat memberikan layanan melalui 312 gerai yang tersebar di 33 provinsi, didukung jaringan lebih dari 3.800 Kantor Pos Online/SOPP di seluruh Indonesia, serta merupakan satu-satunya bank syariah yang telah membuka cabang luar negeri, yaitu di Kuala Lumpur, Malaysia.

Visi
“Menjadi bank syariah terbaik dan termasuk dalam 10 besar bank di Indonesia dengan eksistensi yang diakui di tingkat regional”

Misi
Membangun lembaga keuangan syariah yang unggul dan berkesinambungan dengan penekanan pada semangat kewirausahaan berdasarkan prinsip kehati-hatian, keunggulan sumber daya manusia yang islami dan professional serta orientasi investasi yang inovatif, untuk memaksimalkan nilai kepada seluruh pemangku kepentingan.

Sejak tahun 2015, Bank Muamalat Indonesia bermetamorfosa untuk menjadi entitas yang semakin baik dan meraih pertumbuhan jangka panjang. Dengan strategi bisnis yang terarah Bank Muamalat Indonesia akan terus melaju mewujudkan visi menjadi “The Best Islamic Bank and Top 10 Bank in Indonesia with Strong Regional Presence”.

Sebagai tanggapan terhadap transformasi global dan memperluas perspektif PT Bank Muamalat Indonesia Tbk dalam Pertumbuhan Bisnis, PT Bank Muamalat Indonesia Tbk mencari individu berkompetensi tinggi untuk menjadi bagian dari pertumbuhan organisasi PT Bank Muamalat Indonesia Tbk untuk posisi Customer Service Development Program (CSDP)Mengenai gaji dan kesejahteraan di PT Bank Muamalat Indonesia Tbk sudah cukup terjamin. Tidak membedakan karyawan kontrak dan tetap, saling membantu, dan paling penting safety nomer satu.

Kalau anda memang berminat untuk menjadi Customer Service Development Program (CSDP) di PT Bank Muamalat Indonesia Tbk, berikut syarat dan kualifikasi yang harus anda penuhi.

Penempatan
  • Jabodetabeksercil
  • Merauke
  • Sulawesi-Mamuju

Customer Service Development Program (CSDP)
Persyaratan:
  • Pria/Wanita
  • Usia maksimal 25 tahun
  • Pendidikan lulusan D3/S1
  • Berpenampilan menarik dengan tinggi badan minimal 160 cm (Pria) dan 155 cm (Wanita)
  • Memiliki skill service oriented yang tinggi
  • Komunikatif dan teliti

Benefit:
  • Uang Saku
  • Tunjangan
  • Transpor
  • BPJS (Kesehatan, JKK, JKM)
  • THR
  • Bonus dan Insentif

Dokumen yang Setidaknya dilampirkan beserta lamaran:
  1. Pas Foto terbaru
  2. Surat Lamaran Kerja
  3. Daftar Riwayat Hidup / CV
  4. Fotocopy Ijazah
  5. Fotocopy Transkip Nilai
  6. Fotocopy eKTP
  7. Fotocopy Surat Keterangan seha dari Dokter
  8. Fotocopy SKCK yang masih aktif
  9. Fotocopy Kartu Kuning (bila ada)
  10. Fotocopy NPWP (bila ada)
  11. Fotocopy BPJS (bila ada)
  12. Fotocopy Sertifikat keahlian (bila ada)
  13. Data pendukung lainnya

Setiap persyaratan berkas memiliki kebutuhan yang berbeda-beda, apabila semua syarat dan dokumen PT Bank Muamalat Indonesia Tbk sudah anda lengkapi, selanjutnya silahkan kirim lamaran anda via email dibawah ini:


Email PT Bank Muamalat Indonesia Tbk
recruitment@bankmuamalat.co.id

Batas Lamar: 28 Juni 2019

Size File maksimal 2 MB

Dengan Subject : CSDP_Penempatan

Contoh : CSDP_Jabodetabeksercil

Alamat Pusat PT Bank Muamalat Indonesia Tbk
Muamalat Tower Jl. Prof Dr Satrio, Kav. 18. Kuningan Timur, Setiabudi Jakarta Selatan 12940


Proses seleksi peserta di PT Bank Muamalat Indonesia Tbk termasuk cepat, LAMARAN akan diperlakukan secara rahasia & hanya kandidat terpilih akan dihubungi dan diproses

Jika lolos maka anda akan langsung masuk tahap selanjutnya.

Jika dalam waktu 1 bulan belum juga ada panggilan, jangan sedih, mungkin anda belum beruntung dan saat nya anda lengkapi berkas dan sesuai persyaratan yang diminta perusahaan. Semangat Jobseeker, doa kami menyertaimu.

Silahkan share info ini agar bisa bermanfaat jika anda mendapat panggilan kerja.

Loker Lainnya: Lowongan kerja PT Keihin Indonesia Juni 2019

Title : Lowongan Kerja PT Bank Muamalat Indonesia Tbk 2019 - Post Date : 22 Juni 2019 - Posted By : bukajobs.com