Widget HTML #1

Lowongan Kerja PT Temprina Media Grafika


Info Lowongan Kerja PT Temprina Media Grafika Terbaru - PT Temprina Media Grafika merupakan perusahaan yang bergerak dalam bidang percetakan yang berfokus pada beberapa unit bisnis yang terintegrasi dan profesional. 

Unit Bisnis PT Temprina Media Grafika terdiri dari Printing yang menawarkan pemenuhan kebutuhan cetak berbasis teknoligi terkini, Publishing dalam penerbitan buku dan Kitab Suci berkualitas tinggi untuk mendukung mewujudkan ide kreatif, Packaging & Paper Bag dalam pencetakan kemasan produk dan Paper Bag dengan material terbaik dan ramah lingkungan dan Market Place untuk menjangkau produk dari PT Temprina Media Grafika dengan mudah dan instan di toko Daring dan Online Market Place.

Lokasi Cabang PT Temprina Media Grafika telah tersebar di berbagai kota besar di Indonesia seperti Surabaya, Gresik, Bandung, Tangerang, Solo, Bekasi dan lain sebagainya. PT Temprina Media Grafika telah bertumbuh menjadi perusahaan yang siap untuk menghadapi tantangan dan memenuhi kebutuhan pelanggan. Komitmen yang diberikan oleh PT Temprina Media Grafika ialah memberi kualitas produk terbaik, inovasi, dukungan tim profesional, teknologi canggih dan berfokus terhadap keunggulan.

Saat ini PT Temprina Media Grafika sedang membuka lowongan pekerjaan pada bagian Quality Control untuk muda mudi Indonesia yang siap bekerja.

Kalau Anda berminat untuk menjadi bagian di PT Temprina Media Grafika, berikut Kualifikasi yang harus Anda penuhi.

Posisi : Quality Control

Kualifikasi :

  • Pendidikan S1 Semua Jurusan
  • Hafal Al-Qur'an 30 juz berijazah & bersanad
  • Menguasai Kitab Kuning
  • Bersedia melakukan perjalanan dinas
  • Memiliki komunikasi yang baik
  • Keterampilan interpersonal yang bagus
  • Terbuka untuk Fresh Graduate

Deskripsi Pekerjaan : 

  • Membuat konten tambahan mushaf Alquran atau buku - buku agama seperti tafsir singkat, doa, asbabunnuzul, dll.
  • Membaca, meneliti, mengoreksi naskah Al Qur'an/ kitab kitab turast/ buku penunjang Al Qur'an.
  • Mengkontrol hasil produksi dengan melihat hasil produksi yang dicocokan dengan Standar Acuan.
  • Melaporkan hasil kerja dengan memasukan data secara Online untuk memenuhi laporan harian.
  • Memahami dan melaksanakan Sistem Manajemen Mutu yang diterapkan oleh organisasi untuk kelancaran pelaksanaan tugas.

Apabila semua Kualifikasi sudah Anda penuhi, selanjutnya silahkan daftarkan diri Anda Via Online melalui Jobstreet dibawah ini. 


Alamat PT Temprina Media Grafika :
Jl. Setia Darma 2 No.82, Setiadarma, Kec. Tambun Sel., Kabupaten Bekasi, Jawa Barat 17510