Lowongan Magang di PT Hitachi Construction Machinery Indonesia
Info Lowongan Magang PT Hitachi Construction Machinery Indonesia Terbaru - PT Hitachi Construction Machinery Indonesia adalah perusahaan asal Jepang yang bergerak dalam bidang Manufacturer of Excavator, Engineering. Product and Heavy Equipment Component, Engineering Project. PT Hitachi Construction Machinery Indonesia terlah bersertifikasi ISO 9001-2008 SGS, ISO 14001 Certified Environmental Management, ASME U Stamp Authorized Manufacturer dan ISO 45001 : 2018 Sucofindo International.
Kantor Pusat PT Hitachi Construction Machinery Indonesia berlokasi di Cikarang Barat, Bekasi, Jawa Barat dan Fasilitas Produksi PT Hitachi Construction Machinery Indonesia berlokasi di Kawasan Industri MM2100, Bekasi, Jawa Barat.
PT Hitachi Construction Machinery Indonesia atau yang disingkat dengan HCMI berkomitmen untuk memberikan produk berkualitas tinggi dengan harga bersaing dan pengiriman tepat waktu dalam memenuhi kepuasan pelanggan. Dalam memenuhi komitmen tersebut, HCMI berkewajiban untuk selalu meningkatkan dan memelihara Sistem Manajemen Mutu sesuai dengan aturan yang ditetapkan dalam standar ISO 9001:2008. Berkewajiban untuk meningkatkan moral secara terus menerus dimana seluruh karyawan selalu bekerja dengan nyaman dan berpartisipasi aktif dalam pencapaian target perusahaan. HCMI berusaha untuk menjadi International World Wide Company yang selalu memberikan kepuasan pelanggan dan akan terus mengembangkan serta memperkenalkan teknologi baru yang didukung oleh program pelatihan yang efektif dan untuk memastikan peningkatan berkelanjutan. PT Hitachi Construction Machinery Indonesia dalam kebijakan lingkungan berkomitmen untuk mencegah polusi udara, air dan kontaminasi tanah.
Saat ini PT Hitachi Construction Machinery Indonesia sedang membuka Lowongan Magang/On Job Training (OJT) untuk muda mudi Indonesia yang siap bekerja.
Kalau Anda berminat untuk menjadi bagian di PT Hitachi Construction Machinery Indonesia, berikut Kualifikasi yang harus Anda penuhi.
Kualifikasi :
- Fresh Graduate/SMK Jurusan Teknik Pengelasan/Teknik Mesin/Teknik Otomotif/SMA Jurusan IPA
- Tidak memiliki pengalaman kerja di Perusahaan Manufaktur
Tanggal Tersedia Pekerjaan : 04 Agustus 2023 - 16 Agustus 2023
OJT : 12 Bulan
Apabila semua Kualifikasi sudah Anda penuhi, selanjutnya silahkan daftarkan diri Anda melalui Via Online pada Link Rekrutmen yang tertera dibawah ini.