Widget HTML #1

Lowongan Kerja PT Daiki Alumunium Industry Indonesia 2020

Lowongan Kerja PT Daiki Alumunium Industry -  PT Daiki Alumunium Industry adalah perusahaan Penanam Modal Asing (PMA) asal Jepang dan bergerak di bidang industri peleburan aluminium.

PT Daiki Karawang memulai operasi perdananya pada tahun 2010 dan memproduksi aluminium dari berbagai jenis komponen yang berbeda-beda sesuai dengan jenis yang telah ditentukan.

Customer utama produk dan jasa PT Daiki adalah beberapa perusahaan besar uang memproduksi spare parts otomotif dan komponen-komponennya antara lain PT Toyota Motor Manufacturing Indonesia, PT Astra Daihastu Motor, PT Yamaha Parts Motor Manufacturing Indonesia, PT Aisin Indonesia, PT Sinar Alum Sarana dan beberapa perusahaan lainnya.

Saat ini PT Daiki Alumunium Industry sedang membuka lowongan kerja untuk muda - mudi Indonesia dengan posisi sebagai Operator Produksi & Admin Shiping/Warehouse. Kalau anda memang berminat untuk bekerja di PT Daiki Alumunium Industry, berikut syarat dan kualifikasi yang harus anda penuhi.

Operator Produksi
Persyaratan:
  • Pria
  • Usia maksimal 27 tahun
  • Pendidikan SMA/SMK semua jurusan
  • HARUS mampu mengoperasikan forklift
  • Memiliki SIO Forklift dan memiliki pengalaman sebagai operator forklift
  • Bersedia bekerja di bawah tekanan
  • Bersedia bekerja Shift dan lembur
  • Penempatan Karawang, Jawa Barat

Admin Shipping/Warehouse
Persyaratan:
  • Pria
  • Usia maksimal 27 tahun
  • Pendidikan minimal SMA/SMK sederajat
  • Memiliki pengalaman sebagai admin minimal 1 tahun
  • Mampu mengoperasikan komputer
  • Bersedia bekerja di bawah tekanan
  • Penempatan Karawang, Jawa Barat

Dokumen yang setidaknya dilampirkan beserta lamaran:
  1. Pas Foto terbaru
  2. Surat Lamaran Kerja
  3. Daftar Riwayat Hidup / CV
  4. Scan/Fotocopy Ijazah
  5. Scan/Fotocopy Transkip Nilai
  6. Scan/Fotocopy eKTP
  7. Scan/Fotocopy Surat Keterangan sehat dari Dokter
  8. Scan/Fotocopy SKCK yang masih aktif
  9. Scan/Fotocopy Kartu Kuning (bila ada)
  10. Scan/FotocopyPaklaring (bila ada pengalaman kerja)
  11. Scan/FotocopyNPWP (bila ada)
  12. Scan/ FotocopyBPJS (bila ada)
  13. Scan/Fotocopy Sertifikat keahlian (bila ada)
  14. Data pendukung lainnya

Apabila semua syarat dan dokumen PT Daiki Alumunium Industry sudah anda lengkapi, selanjutnya silahkan daftarkan diri anda Via Email atau POS dengan alamat dibawah ini:



Alamat Email PT Daiki Alumunium Industry
fani@dik-id.co.id

Subjek Email : Lamaran Pekerjaan (posisi yang dilamar)
Berkas lamaran dibuat dalam 1 file PDF, size maksimal 1 MB

Alamat PT Daiki Alumunium Industry
Jl. Maligi VIII Lot T-02, Kawasan Industri KIIC  Desa Margakaya, Kec. Teluk Jambe Barat
Kab. Karawang, Jawa Barat, 41361

Proses seleksi peserta di PT Daiki Alumunium Industry termasuk cepat, LAMARAN akan diperlakukan secara rahasia & hanya kandidat terpilih akan dihubungi dan diproses

Jika lolos maka anda akan langsung masuk tahap selanjutnya.

Jika dalam waktu 1 bulan belum juga ada panggilan, jangan sedih, mungkin anda belum beruntung dan saat nya anda lengkapi berkas dan sesuai persyaratan yang diminta perusahaan. Semangat Jobseeker, doa kami menyertaimu.

Silahkan share info ini agar bisa bermanfaat jika anda mendapat panggilan kerja.

Loker Lainnya: Lowongan Kerja PT Tirta Alam Segar Indonesia